
SMA Negeri 1 Petang telah melaksanakan kegiatan Tirta Yatra pada Kamis, 27 Februari 2025. Kegiatan Tirta Yatra yaitu menuju Pura Kahyangan Jagat (Pura Batur-Pura Besakih) yang dilaksanakan setiap tahun. Peserta yang mengikuti kegiatan ini adalah Guru, Pegawai dan siswa-siswi kelas XII SMA Negeri 1 Petang.
Tepat pukul 08.00 wita kami semua berangkat menuju Pura Batur. Setelah tiba di Pura Batur, kami langsung menuju Pura untuk melaksanakan persembahyangan. Kemudian, kami melanjutkan perjalan menu Pura Besakih dan melaksnakan persembahyangan. Setelah persembahyangan selesai, kami melaksanakan sesi foto sebelum kembali untuk pulang.