Menarik dan Kreatif, SMA Negeri 1 Petang Gelar Panen P5

SMA Negeri 1 Petang menggelar kegiatan panen Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) yaitu 7-9 Desember 2022. Bertempat di halaman sekolah, berbagai produk kegiatan projek dipamerkan. Kegiatan tersebut dihadiri oleh bapak/ibu gurudan pegawai serta siswa-siswi SMA Negeri 1 Petang. Selain itu, panen projek juga dihadiri oleh siswa dan guru dari SMP Negeri 1 Petang, SMP Negeri 2 Petang, SMP Negeri 3 Petang, SMP Negeri 4 Petang, SMP Negeri 1 Baturiti, SMP Negeri 2 Baturiti, SMP Negeri 3 Baturiti, dan SMP Negeri 4 Marga.

Menurut Ni Wayan Sukarni, S.Pd., selaku koordinator projek memaparkan panen dilaksanakan untuk melihat hasil P5 yang dilakukan selama satu semester. “Kegiatan ini bertujuan untuk melihat hasil dari proses P5 yang sudah dilaksanakan selama satu semester. Ada tiga tema projek yang dipilih dengan berbagai topik kegiatan.”

Projek pertama bertema Bangunlah Jiwa dan Raganya dengan topik cegah perundungan dunia maya. Karya yang dipamerkan dalam tema ini diantaranya alat-alat upakara dari projek upakara, karya dekorasi upacara dari projek dekorasi, karya lukis dari projek melukis, serta karya-karya kesenian (seni tabuh dan seni tari) dan olahraga.

Kedua, projek tema Gaya Hidup Berkelanjutan dengan topik pengolahan sampah organik dan non organik. Karya yang dipamerkan berupa lukisan berbahan dasar kemasan plastik sekali pakai dan produk berupa pupuk cair dan pupuk padat hasil pengolahan sampah. Tema ketiga yaitu kewirausahaan dengan topik budidaya tanaman vanili. Ditambah dengan produk dari produk PKWU.

Para pengunjung panen P5 tampak antusias melihat produk yang dipamerkan. Menurut salah satu pengunjung, guru SMP Negeri 3 Petang Made Suasti, S.Pd. “Projeknya bagus dan kreatif. Kariatur dari sampah itu bagus dan rapi. (nilai jualnya) Mahal jadinya.”

Pameran yang menghadirkan berbagai produk P5 dan Kewirausahaan sangat menarik minat para mengunjung. “Saya suka lukisan lontar. Bagus jadi tertarik,” papar Suartana, siswa SMP Negeri 2 Petang yang antusias di stand projek seni dan lukisan. Lukisan berbahan plastik kemasan masih menjadi primadona di mata pengunjung. “Kerajinan dari sampah plastik menarik dan kreatif,” kata Komang Widi Astuti, siswa kelas VII SMP Negeri 3 Petang saat ditemui di sela-sela acara panen (17/12). (web)

Bagikan info ini keteman anda