Firstsma Fun Day yang kemudian disebut FFD diambil dari bahasa inggris yang terdiri dari dua kata yaitu Fun dan Day artinya hari yang menyenangkan. Saat itu seluruh siswa SMA Negeri 1 Petang akan bersenang-senang merayakan hari ulang tahun dan jeda akhir semester. Kegiatan ini bertujuan untuk mengajak seluruh masyarakat sekolah baik itu siswa, pegawai, guru untuk ikut serta merayakan ulang tahun sekolah dan jeda akhir semester untuk membangun semangat dan kreatifitas siswa setelah melewati proses belajar pada satu tahun.
FFD sudah jeda selama 2 kali dikarenakan Pandemi Covid-19. Pada tahun 2022 kali ini FFD kembali dengan nama FFD II yang dirancang pelaksanaannya bertepatan pada ulang tahun sekolah dan juga jeda akhir semester oleh Osis masa bakti 2021/2022 dengan mengambil tema “Mewujudkan jiwa solidaritas dan sportifitas melalui aniversary firstsma ke-33”.
Pada FFD II ini banyak sekali kegiatan yang diambil.
Dihari pertama tanggal 25 Mei 2022 berlangsung kegiatan lomba kebersihan kelas, balon pengantin, estafet bola, koin dalam jeruk dimana kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa siwi kelas 11 dan 12.
Di hari kedua tanggal 27 Mei 2022 berlangsung kegiatan lomba tarik tambang, dan akhir acara para guru, staf pegawai juga ikut berpartisipasi.
Di hari ketiga tanggal 28 Mei 2022, kegiatan jalan santai berlangsung, sebelum kegiatan dimulai Kepala Sekolah bapak I Wayan Sucipta membuka secara langsung dengan simbolis pemotongan pita. Rute jalan start dari Sekolah lalu menuju tangkup. Di akhir kegiatan juga ada pengundian dorprice, dimana hadiah dorprice ini sangat unik dan menarik.
Next di tanggal 30 Mei 2022, kegiatan yang kita laksanakan adalah Pameran Makanan Tradisional, pameran ini merupakan usulan dari bapak kepala sekolah sendiri. stand pameran terdiri dari 19 stand dimana setiap kelas membuka stand didepan kelas masing”. Adapun contoh makanan yang dipamerkan seperti daluman, loloh kunyit, klepon, jajan bali, sate lilit, sate tusuk, tipat cantok dan masih banyak lagi makanan tradisional lainya.
Emmm semua kelas buka stand lalu siapa pembelinya? Nahhh jadi bapak ibu guru serta staf pegawai langsung turun untuk membeli setiap makanan.
Lanjut di tanggal 31 Mei 2022, merupakan hari pertama untuk Tournament Futsal Firstsma Cup 2 atau disingkat FFC 2 yang di adakan di lapangan Futsal Pangsan. Sebeleum ke pertandingan peserta beserta panitia mengadakan acara pembukaan yang dihadiri oleh Prebekel Desa Pangsan, Ketua BUMDES Desa Pangsan dan undangan lainnya.
Sebagai simbolis pembukaan dilakukan dengan penendangan Bola ke gawang yang di wakili oleh Bapak Yatna selaku Waka Kesiswaan.
Kegiatan tournamen ini diikuti oleh 19 tim dengan persyaratan SMA/SMK dan U21. Tim Firstsma FC juga merupakan Tuan Rumah pada kegiatan FFC 2. Kegiatan FFC 2 ini di ambil selama 2 hari di tanggal 31 juni babak penyisihan, dan 1 mei babak penyisihan, perempat besar, semi final, dan final.
Juara 1 diraih tim Impaurito, dimana salah satu tim merupakan siswa SMA N 1 Petang
Juara 2 diraih tim Pestol
Juara 3 diraih oleh tim Mayoung Boy’s
Dan top score diraih oleh Rangga dari tim Gedebong FC.
Next di tanggal 2 Juni 2022, prepare untuk puncak acara di tanggal 3 semua panitia osis dan rekan rekan dari Seka tabuh juga ikut serta untuk membantu.
3 Juni 2022, merupakan hari yang ditunggu”
Untuk mengwali kegiatan, semua panitia melakukan persembahayangan. Acara di mulai dari pukul 09.00 dengan hadiri oleh Bapak Camat Petang, Pengwas SMA N 1 Petang, Babin, Mantan Kepala sekolah SMA N 1 Petang.
Rangakaian Puncak acara :
1. Pementasan Tari Sekar Jepun, yang ditarikan oleh Osis SMA N 1 Petang dan diiringi tabuh oleh peserta Extra tabuh
2. Menyanyikan lagu Indonesia Raya
3. Pembacaan doa
4. Laporan ketua panitia
5. Laporan kepala sekolah, sekaligus pemotongan tumpeng
6. Penyerahan hadiah untuk pemenang lomba outbond, futsal
7. Penyerahan sertifikat sponsor kepada :
1. Liaacolletion
2. Tut Sukra collection
3. Ipbinternasional
4. Disc Comp
5. Blue Comp
6. Nusanet
7. STMIK Primakara
8. Coca cola
9. Sidhiflorist
10. Telkomsel
8.Dilanjutkan dengan acara hiburan
Hiburan pertama yaitu Bapang Barong, yang ditarikan oleh 2 siswa SMA N 1 Petang yaitu Windu dan Ngurah Aby
Hiburan kedua dari bapak ketut wirjaya salah satu Satpam di SMA N 1 Petang dengan menyanyikan lagi Bagus Wirata
Last hiburan adalah yang ditunggu” yaitu LOLOT BAND, dimana di ulang tahun ke 33 ini adalah first time SMAN 1 Petang mengundang Guest Star
Itu dia serangkaian acara dari Hut Firstsma ke 33
Semoga di usia yang ke 33, Firstsma menjadi sekolah dibanggakan dan mampu mencetak siswa siswi yang berprestasi
Firstsm alamamaterku Firstsma kebangganku
Salam sukses Osis Firstsma 2021/2022🔥