GURU DAN PEGAWAI SMAN 1 PETANG IKUTI RAPAT KOORDINASI PEMANTAPAN TUGAS

Seluruh guru dan pegawai di lingkungan SMA Negeri 1 Petang mengikuti rapat koordinasi pemantapan tugas awal semester genap tahun Pelajaran 2023/2024. Rapat yang diselenggarakan pada Sabtu, 13 Januari 2024 bertempat di aula SMA Negeri 1 Petang. Dalam rapat ini turut hadir pengawas sekolah, I Nyoman Ngardika, S.Pd., M.M. Rapat koordinasi pemantapan tugas awal semester penting dilakukan sebagai wadah untuk berkoordinasi dan evaluasi terkait program-program sekolah yang telah dan akan dilakukan dalam kurun waktu satu semester. Ditambah lagi dengan diberlakukannya sistem e-kinerja dan pemaksimalan Platform Merdeka Mengajar (PMM) membuat rapat koordinasi penting dan urgen untuk segera dilakukan.

Dalam rapat tersebut juga dipaparkan kembali terkait pembagian tugas serta agenda-agenda kegiatan yang akan dilakukan pada bulan-bulan berikutnya. Kepala SMA Negeri 1 Petang, I Wayan Sutika, S.Pd., M.Pd. dalam kesempatan tersebut menekankan kembali terkait fokus kepada penyelesaian kewajiban masing-masing individu. “Lakukan yang terbaik untuk sekolah, apa yang bisa kita upayakan untuk perbaikan sekolah. Nak niki megarang gae manten,” jelas beliau dengan semangat.

Dalam sambutannya, I Nyoman Ngardika, S.Pd.,M.M. mengingatkan Kembali pada penerapan program 5S (Salam, Senyum, Sapa, Sopan, dan Santun). Hal ini penting dilakukan untuk penguatan karakter dan kepribadian yang baik semua warga sekolah.

Ditambahkan oleh Analis SDM Muda, I Wayan Wendi, S.H. agar seluruh guru dan pegawai saling bersinergi dalam menyelesaikan segala tugas. “Mari bersinergi. Apalagi sekarang semua berbasis TI. Jangan pelit-pelit dengan ilmu. Tolong dibantu terutama kami yang tua-tua,” jelas beliau saat acara. Diharapkan, dengan koordinasi yang baik serta evaluasi secara kontinyu akan menjadikan SMA Negeri 1 Petang lebih baik kedepannya. (web)

Bagikan info ini keteman anda